» » » » Dede Yusuf dan Ahmad Heryawan Bersaing Ketat untuk Menang Satu Putaran

(SEPUTAR JABAR COM, BANDUNG) – Makin dekat ke hari H Pilgub Jabar 2013, persaingan diantara kandidat semakin ketat. Namun hasil survei menyebutkan, pasangan Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar dan Dede Yusuf-Lex Laksamana tetap paling unggul dibandingkan tiga pasangan lainnya.

Hasil survei Lembaga Indonesia Strategic Institute (Instrat) menyimpulkan, pasangan nomor 4, Ahmad Heryawan -Deddy Mizwar, mengantongi dukungan tertinggi, yakni 37,69 persen. Sedangkan pasangan nomor urut 3, Dede Yusuf-Lex Laksamana menempati peringkat kedua dengan perolehan dukungan 30,20 persen.

Namun hasil survei sebelumnya yang dirilis Pusat Kajian dan Kepakaran Statistika (P2KS) Universitas Pasundan menyimpulkan, pasangan Dede – Laksamana berada di peringkat tertinggi dengan perolehan dukungan 32,7 persen. Sedangkan pasangan Aher-Demiz menempati posisi kedua dengan jumlah dukungan 21,6 persen.

Meski kedua hasil survei tersebut berbeda kesimpulan, namun tetap member gambaran bahwa pasangan Dede Yusuf-Laksamana dan Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar tetap merupakan kandidat paling unggul dibandikan calon-calon lain, sebagaimna terungkap dari hasil-hasil survei sebelumnya.

Fenomena lain yang menarik adalah melesatnya elektabilitas pasangan Rieke-Teten. Meski masih dibawah pasangan Aher-Demix\z dan Dede-Lex, namun pasangan yang dicalonkan PDIP ini telah  mengungguli pasangan Yance-Tatang dan Dikdik-Toyib.

Para pengamat memprediksi, hasil-hasil survei tersebut masih memungkinkan mengalami perubahan tergantung situasi politik sampai hari H pencoblosan pada 24 Februari 2013. Namun, kemungkinan besar Pilgub Jabar akan berlangsung dua putaran. (r01)

About Kabar Seputar Jabar

Hi there! I am Hung Duy and I am a true enthusiast in the areas of SEO and web design. In my personal life I spend time on photography, mountain climbing, snorkeling and dirt bike riding.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply