» » » » » Iwan Fals Tetap Tak Tertarik Ikut Kampanye Politik

(SJO, DEPOK) - Musisi legendaris Iwan Fals menegaskan, kedatangan Jokowi  ke kediamannya jangan ditafsirkan sebagai dukung-mendukung. Karena itu Iwan meminta tim sukses Jokowi tidak memanfaatkan momentum tersebut untuk kepentingan poitik.

“saya tidak mau mengatakan dukung-mendukung karena nanti disangka berpihak," kata Iwan, usai disambangi Jokowi di rumahnya di Leuwinanggung, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Kamis (3/4/2014) malam.

Iwan juga mempersilakan Capres lain menyambanginya bila hendak bersilaturahmi. Selama ini, katanya ,
sudah banyak politisi yang datang ke rumahnya. Iwan pun menegaskan bahwa dia bukan pemilik OI, kelompok fans-nya, dan dia tak berminat terjun ke dunia politik.

"Saya bukan pemilik OI, saya tidak punya apa-apa. Saya hanya satu dari 300 pendiri OI," kata Iwan. "Saya pernah ikut pemilu di OI, dan saya kalah. Waktu itu suara saya cuma satu," katanya.

Iwan juga menegaskan,  dirinya  tak mau terlibat kampanye politik pihak mana pun. ""Saya kampanye? Ndak lah. Platform saya di sini (musik). Urusin lagu Bento saja sulit padahal ciptaan saya sendiri," katanya.

Iwan mengaku tidak terlalu mengikuti perkambangan politik di Indonesia. Hal itu disebabkan kesibukannya yang padat sebagai seorang musisi.  Ia berencana mengadakan konser akbar bertema "Nyanyian Raya" di Jakarta, ketika Indonesia sudah memiliki pemimpin yang baru pada Oktober 2014. Untuk konser tersebut, Iwan menargetkan 4 juta penonton.  (tim)

About Kabar Seputar Jabar

Hi there! I am Hung Duy and I am a true enthusiast in the areas of SEO and web design. In my personal life I spend time on photography, mountain climbing, snorkeling and dirt bike riding.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply