» » » Pameran Alutsista TNI AD Digelar Awal April : Dibuka Gubernur Jabar Ahmad Heryawan dihadiri RI 1

(SJO, BANDUNG) - Pameran Alat Utama Sistem Pertahanan Utama (Alutsista) Tentara NasionaI Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) yang semula dijadwalkan digelar mulai Jum’at 28 Maret 2014, diundur menjadi 4 April 2014. Demikian disampaikan Kapendam Siliwangi, Kolonel Inf M Affandi kepada Seputar Jabar Online, Jumat (21 /03/2014).

Pengunduran waktu disebabkan faktor kesiapan "Waktu tentatif yang jelas di awal April ini, karena kesiapan, mempersiapkan alutsista sendiri memerlukan waktu yang cukup. Kita persiapkan semaksimal mungkin agar masyarakat tidak kecewa" ujar Kapendam saat menghubungi Seputar Jabar Online via seluler, Jum'at (21/03/2014) malam.

Susunan acara sendiri tidak berubah masih tetap seperti rencana awal "Susunan acara tetap tidak ada perubahan, akan dihadiri RI 1 (Presiden RI Soesilo Bambang Yudhoyono-Red)" ujarnya lagi.

Dalam pameran yang  akan berlangsung di Lapangan Terbang Militer Pusdikpassus Batujajar, ini akan ditampilkan  dua varian peralatan TNI AD terbaru yaitu, Tank Leopard buatan Jerman
dan Heli MI 35.

Selain Alutsista akan ditampilkan juga sarana pendukung Komando Kewilayahan (Kowil) yang dimiliki Kodam III/Siliwangi, yaitu 1300 motor Babinsa  “Sarana pendukung Komando Kewilayahan (Kowil) berupa 1300 motor Babinsa akan kita bariskan juga di acara pameran” terangnya lagi.

Rencananya Pameran akan akan dibuka secara langsung oleh Gubernur Jawa Barat H Ahmad Heryawan Lc dan dihadiri Kasad Jenderal TNI Budiman, “Pameran nanti, rencananya akan dibuka oleh Gubernur Jawa Barat H Ahmad Heryawan Lc dan juga dihadiri Kasad (Jenderal TNI Budiman-Red)” papar Kapendam.

Pameran ini terbuka untuk umum dan Gratis “Untuk Masyarakat Jawa Barat kami imbau untuk datang, Acara ini terbuka untuk umum dan Gratis” Jelasnya bersemangat.

Diharapkan pameran Alutsista ini dapat berguna sebagai wahana edukasi bagi masyarakat Jawa Barat dalam pengetahuan militer.(Sc/Dn)

About Kabar Seputar Jabar

Hi there! I am Hung Duy and I am a true enthusiast in the areas of SEO and web design. In my personal life I spend time on photography, mountain climbing, snorkeling and dirt bike riding.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply